Kelola toko kue dan mainanmu sendiri dalam game anak-anak seru Sweet Cake Shop. Cobalah dan bantu semua pelanggan yang memasuki tokomu.
Sweet Cake Shop memiliki gameplay sederhana. Pertama, catat waktu mulainya, kemudian cuci piring, atur, dan perbaiki mainan rusak untuk merapikan tokonya. Kemudian, buka tokonya dan amati pelanggan yang datang satu per satu. Setelah ada pelanggan yang datang, apa yang ingin dibelinya, bisa berupa mainan, kue, atau baju, akan muncul di atas kepalanya. Ketuk ikon tersebut untuk bergerak ke toko bagian tersebut dengan benda yang ingin dibelinya. Jika kamu memasuki dapur, kamu harus mengikut langkah yang muncul di layar untuk membuat kue. Pertama, kumpulkan semua bahannya. Kemudian aduk tepungnya dengan telur, kocok adonannya, dan terakhir hiasi kuenya. Di sepanjang jalan, item yang kamu perlukan akan muncul pada layar, dan kamu harus mencampurkannya dengan urutan yang tepat.
Setelah tiba waktu untuk menghias kue, kamu bisa menggunakan stroberi, cokelat, buah-buahan, krim, permen, dll. Semua yang diperlukan untuk membuat kue cantik dan juga lezat. Setelah semuanya siap, antarkan pesanannya dan dapatkan uang serta pengalaman, yang nantinya bisa digunakan untuk membeli produk baru. Meskipun daya tarik utama tokomu ada toko kuenya, kamu juga harus melayani pelanggan di bagian lain tokonya.
Sweet Cake Shop adalah game menghibur dengan banyak konten. Cobalah dan bersenang-senanglah sambil membuat kue dan menjual barang.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 5.1 ke atas
Komentar
Belum ada opini mengenai Sweet Cake Shop. Jadilah yang pertama! Komentar